Kamis , 12 Desember 2024
Home » Ekonomi » Berkat Zakat Masyarakat Siak, Delapan Putra-Putri Terbaik Siak Kuliah di Unilak

Berkat Zakat Masyarakat Siak, Delapan Putra-Putri Terbaik Siak Kuliah di Unilak

Delapan Putra-Putri Terbaik Siak Kuliah di Unilak berkat bantuan Baznas Siak-Pemkab Siak

Ragam Riau-Baznas Kab Siak dan Pemkab Siak memiliki komitmen yang besar untuk membantu putra-putri asal kota Istana ini untuk dapat mengenyam pendidikan di perguruan tinggi, hal ini dapat dilihat dari program program Beasiswa Utusan Daerah Satu Keluarga Satu Sarjana. (SKSS) dengan mengirimkan 8 putra-putri asal Kabupaten Siak untuk kuliah di Universitas Lancang Kuning Pekanbaru (Unilak).

Dengan program SKSS, Baznas Siak langsung mengirimkan 8 putra-putri dari keluarga yang kurang mampu untuk kuliah di beberapa fakultas yang ada di Unilak. Kedatangan rombongan Baznas Siak langsung disambut ramah oleh Wakil Rektor II Hardi SE MM, Kepala Biro Akademik Unilak Ade S.T.MM, Kepala Biro Umum Wenti Sastrapita S.Kom.MM, dan tamu undangannya lainnya, di ruang VIP Pustaka Unilak, Senin, 26/09/2022.

Hardi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Baznas-Pemkab Siak yang mengirimkan putra-putri terbaiknya dapat mewujudkan mimpi agar bisa kuliah khususnya di Unilak. Kami mendukung program Baznas, dan sangat baik bagi dunia pendidikan di Riau khususnya Siak.

“Mewakili Rektor Unilak, saya apresiasi Baznas Siak dan ucapkan terima kasih, kami berharap Baznas Siak dapat menambah jumlah mahasiswanya untuk dapat kuliah di Unilak, dan kami juga terbuka dengan Baznas dari kabupaten lainnya di Riau untuk mengirimkan putra daerah ke Unilak. Program ini betul betul dirasakan manfaatnya oleh anak-anak Riau, tadinya anak-anak yang kurang mampu dan orang tua yang tidak memiliki biaya tidak dapat kuliah, namun dengan program Baznas ini mimpi mereka untuk kuliah terwujud.” ujar Hardi yang sedang menempuh pendidikan Doktor ini.

Sementara itu Ketua Baznas Siak H Samparis menyebutkan Program SKSS ini di gagas oleh Pemerintah Kab Siak yang bekerjasama dengan Baznas Siak, untuk mengirimkan putra/putri terbaiknya untuk dapat mengenyam pendidikan di perguruan tinggi, dan Unilak merupakan salah satu kampus yang bekerjasama dan ada 8 orang yang kuliah.

“Untuk mahasiswi yang kuliah di Unilak, belajarlah sungguh-sungguh, belajar agama dengan rajin,  tingkatkan hafalannya, ibadahnya, jangan tinggalkan sholat, dan jaga nama baik kampus.” ujar Sampari.

Usai melakukan pertemuan, Hardi bersama dengan rombongan Baznas Siak langsung melihat asrama bagi mahasiswa. Saat meninjau asrama, Samparin tampak puas dan senang dengan kondisi asrama yang berih asri, dan layak di tempati.

Baca Juga

KMU Expo UMRI Resmi Dibuka, 48 Produk Usaha Mahasiswa Diperkenalkan

Ragamriau.com — Tim Pengembangan Prestasi Mahasiswa (TPPM) Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) menggelar Kewirausahaan Mahasiswa Umri …