Kamis , 13 Februari 2025
Home » Ekonomi » LPPM Unilak Selenggarakan Seminar Nasional Yang Bertajuk Pengabdian Kepada Masyarakat

LPPM Unilak Selenggarakan Seminar Nasional Yang Bertajuk Pengabdian Kepada Masyarakat

Ragam Riau-LPPM Universitas Lancang Kuning menyelenggarakan kegiatan Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat (SNPKM) Seri ke-4 2022 yang di buka secara resmi oleh Wakil Rektor II Universitas Lancang Kuning Hardi SE MM. Pekanbaru 05 September 2022.

Sebagai narasumebr Muhammad Azmi, S.PKP., M.P., Pejabat Penggerak Swadaya Masyarakat, Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. dan Assoc. Prof. Dr. Muhammad Aziz dari The University of Tokyo, Japan.,

Dalam kegiatan seminar Ini ada 8 kampus yang menjadi co-host, Adapun kedelapan perguruan tinggi yang menjadi co-host dalam kegiatan kali ini adalah, Universitas Abdurrab Pekanbaru, Sekolah Tinggi Teknologi Pekanbaru, Universitas Islam Riau, Sekolah Tinggi Teknologi Dumai, Universitas Pasir Pengaraian, Politeknik Keuangan Negara STAN, Universitas Muhammadiyah Sorong dan Sekolah Tinggi Kesehatan Payung Negeri. Dan terdapat 104 pemakalah dari berbagai perguruan tinggi di indonesia.

Ketua Panitia SNPKM Seri ke-4, Widya Apriani S.T., M.T., menyampaikan melalui seminar ini penelitian kita yang mengaitkan pengabdian kepada masyarakat semakin maju dan berkembang di semua bidang, dan melalui seminar ini agar dapat memberi motivasi dan inspirasi untuk pengabdi agar terlahir karya ilmiah terutama dalah sumber daya manusia sehingga dapat meningkatkan penguatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

Ketua LPPM Unilak, Dr. David Setiawan, S.T., M.T., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan jawaban dari tantangan para akademisi terhadap konstribusi kepada masyarakat. ”Kami mengucapkan terima kasih kepada Narasumber, Rektor Unilak dan beberapa perguruan tinggi yang turut mengirimkan artikel, seminar ini penting, karena mampu memberikan kontribusi bagi dunia pendidikan di Indonesia,dan Ketua LPPM berharap semoga kegiatan ini tetap berlanjut untuk kedepannya”, Imbuhnya.

Wakil Rektor II, bapak Hardi, S.E,.M.M., dalam sambutannya berharap agar dengan adanya kegiatan seminar ini dapat berdampak baik untuk masyarakat, dan semoga hasil dari pengabdian ini bisa di publikasikan untuk pemberdayaan masyarakat agar UMKM di masyarakat merasakan hasil dan dampak positif dari produk Tri Darma Perguruan Tinggi.

Muhammad Azmi, S.PKP., M.P., selaku narasumber I menyampaikan agar dari program pengabdian ini bisa kita aplikasikan di masyarakat dan ikut berkontribusi membantu dalam percepatan pembangunan desa dan perekonomian masyarakat, semoga kita mampu memanfaatkan ilmu pengetahuan, teknologi dan keterampilan yang dimiliki.

Selanjutnya bapak Assoc. Prof. Dr. Muhammad Aziz narasumber ke-2 menyampaikan bahwa “kampus adalah garda terdepan untuk perubahan kemajuan di masyarakat, untuk mencapai hal tersebut kita bisa berkolaborasi dengan Kementrian Desa agar menghasilkan pengabdian yang bermutu tinggi di masyarakat”, tuturnya.

Setelah acara pembukaan kegiatan dilanjutkan dengan presentasi pemakalah pada kelas paralel, panitia menyediakan 14 Room Zoom Meeting kelas paralel bagi 104 pemakalah yang di terima.

“Pada acara penutupan dibacakan oleh ibu Lusi Dwi Putri, S.T., M.T., selaku Sekretaris LPPM daftar nama Best Presenter, Best Paper dan selected Paper ke jurnal Pengabdian Masyarakat serta tahapan yang dilakukan setelah seminar selesai”. Acara ini di tutup oleh Ketua LPPM yang berharap agar peserta dapat berkontribusi di SNPKM seri ke-5 tahun depan

Baca Juga

KMU Expo UMRI Resmi Dibuka, 48 Produk Usaha Mahasiswa Diperkenalkan

Ragamriau.com — Tim Pengembangan Prestasi Mahasiswa (TPPM) Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) menggelar Kewirausahaan Mahasiswa Umri …